BLOGGER TEMPLATES AND TWITTER BACKGROUNDS »

Friday, April 24, 2009

Wanita Solehah...

Sungguh indah permata dunia
Intan mutu manikam emas dan berlian
Yang memikat hati
Namun tiada seindah bunga
Wanita sholihah harapan agama
Mencipta rumahnya seindah surga
Menjaga akhlaknya sebening mata
Qona'ah selendangnya dalam rumah tangga
Sejuk di kalbunya tunduk pandangnya
*****

PadaMu Ya Allah

Ketika diri ini terasa jauh dariMu, ya Allah ...
Ketika dosa dan maksiat mengotori hati ini, ya Allah ...
Ketika ia menjadi resah gelisah dilanda gundah gulana, ya Allah ...
Ketika air mata ini tak lagi mampu mencairkan kekerasannya, ya Allah ...

Kepada siapa lagi harus ku palingkan mukaku ini, ya Allah ...
Kepada siapa lagi harus kuadukan segala susah sedih di hati, ya Allah ...
Kepada siapa lagi harus kugantungkan harapan ini, ya Allah ...
Kepada siapa lagi harus ku memohon ampun, ya Allah ...

Ya Allah ... ampunilah aku Ya Allah ... berikanlah ketenangan bagiku
Ya Allah ... bersihkanlah hatiku dari dosa dan maksiat padaMu
Ya Allah ... Engkaulah tempatku bergantung

Tunjukkanlah kepadaku jalan kebenaran ya Allah ...
Jauhkanlah dariku jalan kemungkaran ya Allah ...

Tunjukkanlah bagiku jalan menuju surgaMu ya Allah ...
Jauhkanlah dariku panasnya api nerakaMu ya Allah ...

Janganlah Engkau murka kepadaku atas kesalahanku ya Allah ...
Janganlah Engkau murka kepadaku atas kealpaanku ya Allah ...
Betapa basarnya cintaMu padaku ya Allah ...
Betapa murah rizki dan karuniaMu padaku ya Allah ...
Allahumma ya Allah ... Ya arhamar raahimiin ...
Astaghfirullah ... astaghfirullah ... astaghfirullah al-Adziim


Dapatkan Mesej Bergambar di Sini

Sesuatu Yang Paling Mulia

* Dari Ibnu Abbas ra diriwayatkan, telah bersabda Rasulullah saw :
* Keimanan yang paling mulia adalah memberi keamanan kepada manusia dari perangaimu
* Keislaman yang paling mulia adalah menyelamatkan manusia dari lidah dan tindakanmu
* Hijrah yang paling mulia adalah hijrah dari berbagai keburukan
* Jihad yang paling mulia adalah menewaskan kudamu di medan jihad
* Zuhud yang paling mulia ialah jika kalbumu bisa ditenangkan oleh rizki yang diberikan kepadamu
* Permohonan yang paling mulia yang kamu panjatkan kepada Allah Azza wa Jalla ialah memohonkan afiyat (kesehatan - red) dalam agama dan dunia

0 comments: